SELAMAT DATANG DI INDAHNYA BERBAGI

PROFIL Universitas Gadjah Mada

0 comments

Universitas Gadjah Mada


Universitas Gadjah Mada resmi didirikan pada tanggal 19 Desember 1949 dan merupakan Universitas yang bersifat nasional. Selain itu Universitas Gadjah Mada juga berperan sebagai pengemban Pancasila dan Universitas pembina di Indonesia Pada saat didirikan, Universitas Gadjah Mada hanya memiliki enam fakultas, sekarang memiliki 18 Fakultas dan satu program Pascasarjana (S-2 dan S-3). Universitas Gadjah Mada termasuk universitas yang tertua di Indonesia, berlokasi di Kampus Bulaksumur Yogyakarta. Sebagian besar fakultas dalam lingkungan Universitas Gadjah Mada terdiri atas beberapa jurusan/bagian dan atau program studi. Kegiatan Universitas Gadjah Mada dituangkan dalam bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi yang terdiri atas Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat.
Fakultas:
·                 Fakultas Biologi
·                 Fakultas Ekonomika & Bisnis
·                 Fakultas Farmasi
·                 Fakultas Filsafat
·                 Fakultas Geografi
·                 Fakultas hukum
·                 Fakultas Ilmu Budaya
·                 Fakultas Isipol
·                 Fakultas Kedokteran
·                 Fakultas Kedokteran Gigi
·                 Fakultas Kedokteran Hewan
·                 Fakultas Kehutanan
·                 Fakultas MIPA
·                 Fakultas Pertanian
·                 Fakultas Peternakan
·                 Fakultas Psikologi
·                 Fakultas Teknik
·                 Fakultas Teknologi Pertanian
·                 Sekolah Vokasi
·                 Sekolah Pascasarjana

Capaian Penelitian
Tahun 2012 Berikut sebagian capaian-capaian dalam bidang penelitian
a.    Penyusunan Rencana Induk Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (RIP2M), yang menetapkan sasaran profil kinerja P2M UGM hingga tahun 2017, bentuk kelembagaan dan tata kelolanya, pemadatan lingkup kompetensi P2M ke Fakultas-fakultas dan pusat-pusat studi, struktur pendanaan, pengembangan sumberdaya manusia, sistem informasi, dan penguatan sarana dan prasarana yang dibutuhkan.
b. Penelitian strategis universitas yang merupakan penelitian unggulan multi years dan bersifat komprehensif adalah (a) I-MHERE, (b) PHKI, (c) Penelitian Unggulan Strategis Nasional (RUSNAS).
c.   Adopsi oleh WHO (World Health Organization) tentang protokol penanganan anak diare di rumah sakit yang diajukan dosen Fakultas Kedokteran UGM. Selain itu, adopsi oleh UNDP (United Nations Development Program) terhadap metode penanganan konflik sosial yang dikembangkan peneliti UGM.
d.  Tradisi diseminasi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui kegiatan “90 Minute Seminar on Knowledge Partnership”, Open Lecture, dan Pekan Pameran Inovasi UGM terus dibenahi sebagai bagian penting untuk tukar menukar gagasan dan kerjasama antar berbagai pihak.
e.  Universitas segera mewujudkan „Museum UGM?, yang memuat sejarah panjang UGM dengan karya-karya monumentalnya dan akan menjadi inspirasi bagi civitas akademika dan masyarakat luas yang berkunjung di UGM.

Share this article :
0 Komentar Via Blog/Email
Komentar Via FB
Jika setelah anda Klik COMENT dan komentar Anda tidak keluar, harap reload halaman saja. karena sebenarnya komentar anda sudah masuk

Posting Komentar

BAGI YANG INGIN BERKOMENTAR TETAPI TIDAK PUNYA AKUN UNTUK LOG IN LEBIH BAIK MENGGUNAKAN PILIHAN "ANONYMOUS"

 
Didukung Iklan : Murahsay.com
Copyright © 2009-2014. INDAHNYA BERBAGI - All Rights Reserved
Modif template Oleh Misbahul Munir
Powered by Blogger