ACARA LOMBA DAN MALAM RESEPSI
MEMPERINGATI KEMERDEKAAN
RI KE – 68
I. PENDAHULUAN
• Untuk menumbuhkan dan mengembangkan rasa nasionalisme kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia
• Ditenggarai makin menurunn ya rasa kesatuan dan persatuan antar masarakat yang satu dengan yang lain.
II. MAKSUD
• Untuk memeriahkan malam resepsi hari kemerdekaan RI ke 68 tahun 2013
• Harapan lebih jauh agar menumbuhkan rasa kebersamaan antar masyarakat
• Hendaklah agar kita bisa mengisi hari kemerdekaan dengan hal yang positif.
III. TUJUAN
• Panitia hari besar akan mengadakan lomba-lomba dan sebagai penutup acara akan diadakan malam resepsi dan apresiasi anak
IV. PELAKSANAAN
• Tempat lingkungan Dusun Banjarkepuh Desa Takeranklating
• Pelaksanaan lomba di adakan pada tanggal 19 sampai 22 Agustus 2013 dan acara malam Resepsi diadakan pada Tanggal 8 September 2013.
V. KEBUTUHAN DANA UNTUK PELAKSANAAN
1. Panggung dan Sound System (Dibantu Abah H. Nur Said)
2. Musik Elektone + Shoting 2.500.000
3. Konsumsi 150.000
4. Keamanan 200.000
5. Sewa Kursi 150.000
6. Banner 100.000
7. Perlombaan dan hadiah 500.000
8. Panjat pinang 500.000
Total Rp. 4.100.000
VI. HIMBAUAN
Demi kelancaran kegiatan tersebut maka dengan penuh rendah hati kiranya para Bapak/Ibu berkenan berpatisipasi membantu agar acara tersebut dapat kami Laksanakan untuk memberiahkan Hari Kemerdekaan RI – 68.
VII. PENUTUP
Demikian Gambaran maksud dan tujuan dalam rangkah memeriahkan hari Kemerdekaan RI Ke 68 yang ada di Dsn. Banjarkepuh Ds. Takeranklating.
Dengan ini disampaikan terima kasih keapda Bapak/Ibu yang berkenan membantu sebagai Donatur sehingga acara tersebut dapat terlaksana kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang membantu baik secara langsung maupun tidak langsung.